Tanaman yang Dapat Menjadi Obat Pertolongan Pertama

Kutus Kutus – Ketika kamu terkena gigitan serangga, terluka, terjatuh namun kamu tidak memiliki betadine. Kamu tidak perlu khawatir. Coba kamu lihat sekeliling kamu, ada beberapa tumbuhan yang dapat dijadikan obat pertolongan pertama. Apa saja tumbuhan tersebut?

Pilihan Tanaman Sebagai Obat Pertolongan Pertama

Beberapa pilihan obat pertolongan pertama yang alami yang dapat Anda gunakan, antara lain:

1. Lidah buaya

Pilihan obat pertolongan pertama alami yang bisa Anda gunakan adalah lidah buaya. Tanaman yang satu ini memang sedang naik daun berkat khasiatnya di bidang kecantikan. Tak heran, banyak orang yang berlomba-lomba mencoba membuktikan kebenarannya untuk mengobati berbagai masalah kulit – salah satunya meredakan masalah kulit akibat terkena sinar matahari (sunburn)

Pasalnya, lidah buaya telah terbukti mengandung zat antiinflamasi serta menghambat pertumbuhan bakteri. Itu sebabnya, tanaman ini dipercaya ampuh untuk mengobati ruam ringan, luka bakar akibat matahari, hingga luka bakar dari panasnya api. Lidah buaya juga memberikan sensasi dingin saat dioleskan di kulit, sehingga membuat Anda lebih nyaman saat memakainya.

Cara pakainya pun mudah, Anda hanya tinggal memotong bagian daunnya hingga mengeluarkan getah lidah buaya. Kemudian oleskan di bagian kulit yang terluka. Namun, jika Anda memakai lidah buaya yang telah melalui proses pengolahan, sebaiknya cari produk dengan kandungan lidah buaya yang tinggi.

Bottom of Form

2. Daun basil

Bekas gigitan nyamuk memang sangat menjengkelkan. Tidak hanya membuat gatal, sering kali menimbulkan ruam kemerahan bahkan luka jika digaruk terus-menerus. Jika Anda mengalami hal ini, coba sesekali gosokan beberapa lembar daun basil di area bekas gigitan nyamuk.

Pasalnya, daun basil diyakini bisa membantu meredakan gatal akibat gigitan nyamuk. Penelitian membuktikan bahwa selain bisa membuat kulit merasa lebih tenang, kandungan minyak dalam daun basil juga bisa berfungsi sebagai obat nyamuk alami.

3. Baking soda

Baking soda biasa digunakan untuk membuat aneka kue. Nyatanya, bahan dapur ini juga memiliki khasiat untuk digunakan sebagai obat pertolongan pertama alami, terutama untuk mengobati ruam kulit akibat sengatan lebah.

Aturannya, dengan menuangkan baking soda ke telapak tangan, lalu tambahkan air secukupnya hingga teksturnya mengental. Setelah itu, tingga oleskan secara merata pada bagian kulit yang terkena bekas sengatan lebah guna membantu mengurangi rasa sakit dan peradangan.

Penting untuk diingat, ketika area kulit bekas sengatan lebah mulai menunjukkan tanda-tanda ruam yang lebih serius hingga berdampak pada kondisi tubuh, misalnya pusing, wajah memerah, rasa sakit yang parah. Sebaiknya segera cari pertolongan medis.

4. Madu sebagai obat pertolongan pertama alami

Menurut Barbara Brownell Grogan seorang penulis buku 500 Time-Tested Home Remedies, madu memang belum banyak dikenal dengan khasiat penyembuhannya. Meski begitu, madu telah banyak digunakan untuk mengobati luka ringan pada kulit selama berabad-abad lamanya.

Tidak perlu diragukan lagi, sebab madu mengandung zat antibakteri, antiinflamasi dan antijamur yang ampuh untuk meredakan kerusakan pada jaringan kulit yang terluka.

Untuk pemakaian madu sebagai obat pertolongan pertama alami, sebaiknya bersihkan area yang terluka terlebih dahulu. Kemudian campurkan satu sendok makan madu yang masih asli dengan satu sendok makan gel lidah buaya segar, lalu oleskan pada area kulit yang terluka.

5. Arnica

Arnica tergolong dalam tanaman berbunga yang sudah tidak perlu diragukan lagi khasiatnya. Diantaranya untuk mengurangi peradangan, mempercepat penyembuhan jaringan yang rusak, serta meredakan rasa sakit. Untuk luka ringan, seperti benjolan, memar, bengkak, Anda bisa menggunakan arnica dengan mengoleskannya secara langsung maupun dengan oral, yakni yang telah diolah dalam bentuk pil.

Menurut Trevor Cates seorang dokter naturopati, menyatakan bahwa arnica merupakan salah satu obat pertolongan pertama yang ampuh. Meski begitu, harus tetap berhati-hati dalam penggunaannya. Sebab, arnica beracun bila dikonsumsi dalam dosis yang sangat tinggi.

Untuk itu, konsumsinya dibatasi hanya tiga kali dalam sehari. Sementara untuk arnica yang dioleskan secara langsung, bisa digunakan hingga enam kali sehari.

6. Witch hazel

Witch hazel adalah salah satu obat pertolongan pertama dengan memanfaatkan astringent alami yang dihasilkan oleh daun, kulit kayu, dan rantingnya. Selama bertahun-tahun lamanya, tanaman mujarab satu ini telah digunakan untuk menenangkan kulit yang gatal hingga mengobati jerawat, bahkan bisa juga digunakan untuk mempercepat penyembuhan memar pada kulit.

Witch hazel bekerja dengan cara meningkatkan aliran darah di sekitar permukaan kulit, sehingga bisa membantu memperbaiki aliran darah yang menumpuk di area memar guna mencegah kemungkinan peradangan pada luka.

Tidak sulit untuk menggunakannya, Anda hanya tinggal merendam kain di dalam cairan yang mengandung witch hazel, kemudian kompres area yang luka menggunakan kain tersebut. Secara perlahan, luka memar akan memudar.

7. Calendula sebagai obat pertolongan pertama alami

Bila baru saja terkena luka bakar kecil, Anda bisa mencoba pilihan pengobatan menggunakan calendula. Tanaman bunga calendula masih satu keluarga dengan bunga daisy dengan famili marigold. Cara penggunaannya pun mudah, karena sudah banyak salep oles dan semprotan non alkohol yang memiliki kandungan bunga calendula di dalamnya.

Obat alami ini bahkan tergolong aman untuk digunakan oleh anak-anak. Pasalnya, calendula bersifat antimikroba sehingga bisa membantu mencegah infeksi bakteri sekaligus mempercepat penyembuhan. Calendula juga kaya akan flavonoid, yakni antioksidan alami dalam tanaman yang berfungsi untuk membantu melindungi sel-sel kulit dari kerusakan akibat serangan radikal bebas.

Pakai Kutus Kutus yang sudah teruji dan terbukti khasiatnya, minyak herbal alami yang banyak manfaatnya, klik disini untuk pemesanan !

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *