Manfaat Body Lotion, Selain Melembapkan Kulit

Kutus KutusBody lotion sering digunakan orang setelah mandi sebagai salah satu perawatan kulit tubuh. Manfaat body lotion dianggap dapat melembapkan kulit yang kering. Namun sepertinya, manfaat body lotion tidak hanya sekedar itu saja. Masi banyak manfaat yang Anda dapatkan jika rutin memakai body lotion. Nah, apa saja? Simak informasinya pada artikel berikut.

Apa manfaat body lotion?

Body lotion mengandung humektan, yakni bahan aktif yang bekerja dengan menarik kandungan air di udara atau menarik air dari lapisan kulit paling dalam. Beberapa jenis kandungan humektan, antara lain ceramide, gliserin, sorbitol, hyaluronic acid, dan lecithin. Body lotion juga mengandung bahan-bahan yang disebut zat oklusif. Zat ini bekerja dengan membentuk pelindung untuk mencegah hilangnya air dari kulit. Petrolatum dan lanolin adalah contoh zat oklusif. Selanjutnya, body lotion mengandung emolien. Beberapa kandungan emolien yang umum ditemukan dalam pelembap wajah dan tubuh adalah linoleat, linolenat, dan asam laurat. Berdasarkan berbagai kandungan tersebut, berikut adalah berbagai manfaat body lotion selengkapnya.

1. Melembapkan kulit

Anda mungkin sudah tahu manfaat body lotion untuk melembapkan kulit kering. Hal ini bukan tanpa alasan.Sebab, perubahan cuaca yang tidak menentu, terutama bagi masyarakat Indonesia yang tinggal di wilayah beriklim tropis, membuat kulit membutuhkan kelembapan lebih agar kulit tidak kering. Kulit yang kering akan rentan iritasi sehingga menyebabkan kulit jadi kemerahan. Nah, penggunaan body lotion setiap hari, sesaat setelah mandi, dapat membantu mengunci kelembapan kulit agar tetap kenyal dan terhidrasi dengan baik. Dengan demikian, kulit kering dan pecah-pecah pun dapat terhindarkan.

2. Menghaluskan kulit yang kasar

Manfaat body lotion dapat membantu menghaluskan kulit yang kasar. Ya, walaupun jenis kulit Anda tergolong normal, atau cenderung berminyak, nyatanya tetap ada beberapa area kulit yang kasar pada tubuh, seperti pada area siku atau lutut. Jika digunakan secara rutin, kegunaan body lotion dapat membuat area kulit kasar tersebut menjadi lebih halus.

3. Memperlambat tanda penuaan dini

Tahukah Anda kalau manfaat body lotion dapat memperlambat tanda penuaan dini? Seiring bertambahnya usia, tanda-tanda penuaan dini, seperti kerutan, kulit kasar, garis-garis halus, hingga kulit kering akan bermunculan. Penggunaan body lotion dapat membantu memperlambat tanda penuaan dini tersebut. Kandungan nutrisi, seperti vitamin A, vitamin B3, dan vitamin B5, pada produk perawatan kulit ini bisa membuat kulit tampak kencang dan awet muda. Dengan ini, tanda-tanda penuaan bisa dicegah kemunculannya.

4. Mencegah pembentukan jerawat

Terkadang, kelenjar minyak memproduksi sebum atau minyak alami dalam jumlah berlebihan. Kondisi ini yang rentan menyumbat pori-pori sehingga memunculkan jerawat. Jika Anda menjaga kulit tetap terhidrasi dengan baik, kelenjar minyak akan memproduksi sebum dalam jumlah yang cukup sehingga pembentukan jerawat bisa dihindari. Untuk memperoleh manfaat body lotion ini, coba gunakan body lotion yang kaya akan vitamin C di dalamnya. Vitamin C merupakan antioksidan potensial yang dapat membantu mengurangi jerawat.

5. Mengatasi kapalan

Manfaat body lotion ternyata dapat mengatasi kapalan. Kapalan adalah kondisi kulit yang mengalami penebalan dan pengerasan. Masalah kulit ini biasanya muncul pada area telapak tangan dan telapak kaki. Penggunaan body lotion secara rutin dapat membuat area kulit terasa kenyal sekaligus mengangkat sel kulit mati dengan lebih mudah. Namun, jika kapalan mengalami perubahan warna, pembengkakan, atau muncul garis-garis merah, konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

6. Membuat tubuh lebih rileks

Manfaat body lotion untuk membuat tubuh lebih rileks mungkin belum disadari oleh banyak orang. Beragam produk body lotion biasanya diperkaya dengan jenis wewangian tertentu yang bisa membuat tubuh lebih rileks. Untuk mendapatkan kegunaan body lotion ini, Anda bisa mengoleskan lotion pada area tubuh yang diinginkan sambil memberi pijatan lembut. Langkah tersebut dapat menghilangkan stres, meredakan nyeri, bahkan meningkatkan hormon endorfin sehingga Anda merasa lebih tenang. 

7. Menenangkan kulit sensitif

Pemilik kulit sensitif biasanya akan mengalami kulit kering, gatal, kemerahan, dan iritasi. Nah, manfaat body lotion dapat menenangkan gejala kulit ini. Namun, pastikan Anda memilih body lotion dengan bahan-bahan, seperti lidah buaya, shea butter, vitamin E, dan oatmeal, agar manfaatnya bisa didapat secara maksimal.

Pakai Kutus Kutus yang sudah teruji dan terbukti khasiatnya, minyak herbal alami yang banyak manfaatnya, klik disini untuk pemesanan !

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *