Macam – Macam Obat Tidur dan Pengaruhnya Terhadap Kesehatan

Minyak Kutus Kutus – Obat tidur merupakan jenis obat yang biasa dipakai untuk pengobatan jangka pendek terhadap masalah atau gangguan tidur. Sangat penting untuk diingat, obat ini hanya bisa diperoleh melalui resep dokter. Apabila digunakan tanpa pengawasan atau anjuran dokter, obat tidur dapat menimbulkan beragam efek samping yang berbahaya.

Saat Anda mengalami gangguan tidur atau insomnia, jangan terburu-buru mengonsumsi obat tidur. Pasalnya, masalah susah tidur bisa diatasi dengan banyak cara lain yang lebih aman, misalnya dengan melakukan sleep hygiene, yoga, relaksasi, dan olahraga rutin.

Anda tidak membutuhkan obat tidur jika seandainya  gangguan tidur berhasil diatasi dengan berbagai cara di atas. Namun, jika masih merasa susah tidur, Anda bisa berkonsultasi ke dokter untuk mendapatkan penanganan.

Dokter mungkin akan meresepkan obat tidur guna mengatasi insomnia yang Anda alami. Selain itu, dokter juga akan mencari penyebab masalah tidur yang Anda derita dan mengatasinya.

Aturan Konsumsi Obat Tidur

Obat tidur terdiri dari berbagai jenis dan masing-masing memiliki manfaat serta efek samping tersendiri. Obat tidur ada yang bekerja dengan cara membuat Anda tidur lebih lama dan ada pula yang membuat Anda mengantuk, sehingga lebih mudah tidur.

Obat tidur dalam kelompok benzodiazepine disebut sebagai penenang sistem saraf di otak dan dapat memperlambat kerja sistem saraf. Sementara obat tidur kelompok non-benzodiazepine memiliki efek samping yang lebih minim.

Untuk dapat menemukan obat tidur yang tepat, Anda harus berkonsultasi dengan dokter. Sebelum meresepkan obat tidur, dokter akan melakukan pemeriksaan terlebih dahulu untuk menentukan apa penyebab gangguan tidur yang Anda alami. Salah satu metode pemeriksaan yang dapat dilakukan dokter ialah sleep study.

Jika gangguan tidur yang Anda alami disebabkan oleh pola tidur dan pola hidup yang buruk, dokter akan menyarankan Anda untuk mengatur pola tidur lebih baik lagi, misalnya tidur di jam yang teratur dan hindari kebiasan begadang.

Namun, jika gangguan tidur yang Anda alami sudah cukup akut, dokter bisa meresepkan obat tidur. Obat-obatan ini umumnya hanya dianjurkan untuk digunakan dalam jangka pendek guna menghindari kecanduan obat.

Baca Juga: Macam – Macam Obat Yang Disarankan Untuk Penderita Darah Rendah

Jenis-Jenis Obat Tidur 

Berikut ini adalah beberapa jenis obat tidur yang dapat diresepkan dokter untuk mengatasi masalah tidur yang Anda alami:

  • Alprazolam        
  • Lorazepam
  • Diazepam
  • Zolpidem            
  • Temazepam
  • Estazolam           
  • Zolpidem extended release       

Selain obat-obatan di atas, dokter juga bisa mengatasi insomnia akibat depresi dengan memberikan obat golongan antidepresan, seperti amitriptilin, mirtazapine, atau trazodone.

Efek Samping Penggunaan Obat Tidur

Seperti halnya obat-obatan lain, obat tidur juga memiliki efek samping. Beberapa efek samping konsumsi obat tidur adalah:

  • Sulit konsentrasi dan mudah lupa
  • Perubahan nafsu makan
  • Pertambahan berat badan
  • Perubahan suasana hati (mood) atau perilaku
  • Perubahan libido
  • Sensasi perih atau kesemutan pada kaki, lengan, tangan
  • Gangguan pencernaan, seperti mual, sakit perut, diare, atau susah buang air besar
  • Gangguan pergerakan tubuh, misalnya tubuh gemetaran (tremor) atau gangguan koordinasi tubuh
  • Pusing
  • Sakit kepala
  • Mulut atau tenggorokan kering
  • Lemas
  • Dada berdebar atau detak jantung tidak teratur

Tak jarang  obat tidur juga bisa menimbulkan reaksi alergi. Walau jarang terjadi, alergi yang terjadi bisa cukup parah hingga menyebabkan reaksi anafilaksis. Sementara itu, penggunaan obat tidur dalam jangka panjang atau tanpa pengawasan dokter bisa menimbulkan ketergantungan.

Pada kasus tertentu, efek samping obat tidur dapat menyebabkan seseorang mengalami parasomnia. Parasomia merupakan kondisi ketika seseorang melakukan perilaku tertentu secara tidak sadar ketika tidur, misalnya berjalan, makan, atau membuka pintu. Orang yang mengalami parasomnia juga bisa mengalami mimpi.

Anda bisa gunakan produk dari kutus kutus, bisa pesan di sini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *