Berbedakah Terkilir dengan Keseleo?

Minyak Kutus Kutus – Mungkin kelihatannya sama, namun keduanya berbeda. Bedanya terletak pada bagian otot yang robek.  Terkilir adalah peregangan atau robeknya ligamen, yakni pita jaringan berserat yang kuat dan menghubungkan tulang satu sama lain pada persendian. Sedangkan keseleo adalah robeknya tendon atau jaringan otot. Bagian tubuh yang paling sering keseleo adalah pergelangan kaki.

Gejala Terkilir dan Keselo

Terkilir dan keseleo memiliki gejala yang berbeda namun hampir mirip. Berikut gejala keduanya:

Gejala terkilir

  • Memar
  • Nyeri di sekitar sendi yang mengalami terkilir
  • Pembengkakan
  • Pergerakan yang terbatas
  • Sulit untuk menggerakkan sendi

Gejala keseleo

  • Kram otot
  • Nyeri di sekitar sendi yang mengalami keseleo
  • Pembengkakan
  • Pergerakan yang terbatas
  • Sulit untuk menggerakkan sendi

Penyebab terkilir dan keseleo

Penyebab utama keseleo dan terkilir adalah tekanan yang terjadi secara mendadak atau tidak diduga terhadap otot. Selain itu, hal ini juga dapat terjadi apabila seseorang mengalami atau melakukan beberapa aktivitas berat, seperti mengangkat benda berat, berolahraga dengan cara yang kurang benar, terjatuh, dan meregangkan ligamen pendukung atau otot. Aktivitas berat yang dilakukan seseorang dapat mengakibatkan peregangan ligamen, peradangan kronis, atau iritasi kronis pada tendon dan otot. 

Faktor risiko keseleo dan terkilir

Beberapa faktor risiko keseleo dan terkilir yaitu:

  • Kelebihan berat badan
  • Tidak aktif bergerak
  • Tidak melakukan pemanasan dengan benar
  • Tidak meregangkan otot sebelum aktivitas fisik yang intens juga dapat mengakibatkan cedera

Cara mengobati terkilir dan keseleo

Terkilir dan keseleo memiliki tingkat keparahan yang berbeda dan seberapa lama terjadinya terkilir dan keseleo membuat cara pengobatannya berbeda pula. Pengobatan yang dianjurkan oleh dokter meliputi:

Metode RICE

Metode RICE terdiri dari Rest, Ice, Compression, dan Elevation.

  • Rest (istirahat)

Hindari aktivitas yang menyebabkan rasa sakit, bengkak atau tidak nyaman.

  • Ice (Es)

Jika Anda akan mencari bantuan medis, segera kompres area yang terkena dengan es selama 15 hingga 20 menit setiap kali. Selama beberapa hari pertama setelah cedera ulangi langkah ini setiap dua hingga tiga jam.

  • Compression (Kompresi)

Untuk meredakan pembengkakan, bungkus bagian terkilir dan keselo dengan perban elastis sampai pembengkakan berhenti. Tapi jangan membungkusnya terlalu ketat karena dapat menghambat sirkulasi darah.Kendurkan balutan jika nyeri bertambah, muncul mati rasa, atau terjadi pembengkakan di bawah area balutan.

  • Elevation (menaikkan)

Tinggikan area yang cedera di atas ketinggian jantung Anda, terutama di malam hari. Hal ini bisa bermanfaat untuk mengurangi pembengkakan.Penanganan keseleo juga bisa Anda lakukan dengan cara yang sama.

Konsumsi obat-obatan

Untuk tingkat terkilir dan keseleo yang masih ringan, dokter akan merekomendasikan obat penghilang rasa nyeri seperti ibuprofen atau paracetamol.

Terapi fisik

Terapi fisik dapat membantu Anda memaksimalkan stabilitas dan kekuatan sendi atau anggota tubuh yang cedera. Selain itu, untuk kasus yang cukup parah maka dokter akan mengistirahatkan area dengan brace atau splint.

Operasi

Untuk kasus ligamen atau otot robek, maka pembedahan dapat dilakukan.Lama penyembuhan keseleo dan terkilir biasanya memakan waktu berhari-hari hingga berbulan-bulan. 

Komplikasi terkilir dan keseleo

Jika tidak ditangani dengan benar, terkilir dan keseleo bisa menyebabkan komplikasi berupa: 

  • Dislokasi sendi
  • Nyeri dan pembengkakan berulang
  • Otot pecah
  • Cedera tulang rawan

Cara mencegah terkilir dan keseleo

Cara mencegah terkilir dan keseleo yang bisa dilakukan meliputi:

  • Melakukan pemanasan sebelum olahraga
  • Lakukan gerakan untuk menguatkan otot

Anda juga bisa mengatasi terkilir dan keseleo dengan minyak kutus kutus, bisa pesan di sini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *