Bambu Korea Punya Segudang Manfaat Untuk Kesehatan

Bambu Korea Punya Segudang Manfaat Untuk Kesehatan

Kutus Kutus – Garam bambu Korea tengah naik daun karena dipercaya memiliki sejumlah manfaat, seperti menjaga kesehatan gigi dan mulut hingga menghentikan perdarahan pada area kulit yang terluka. Meski begitu, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk membuktikan manfaat garam bambu tersebut.

Mulai dari menjaga kesehatan gigi dan mulut hingga menghentikan perdarahan pada bagian tubuh yang terluka, berikut adalah manfaat garam bambu Korea yang baik untuk kesehatan.

1. Menjaga kesehatan gigi

Dikutip dari situs Ojook Care, garam bambu dipercaya bisa menjaga kesehatan dan kekuatan gigi. Pasalnya, jenis garam ini dapat merangsang produksi air liur di dalam mulut.

Air liur adalah bagian penting untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan, terutama untuk sistem pencernaan dan kesehatan gigi.

Air liur dianggap mengandung beberapa mineral, seperti fosfor dan kalsium, yang bisa memperkuat enamel gigi.

Tidak hanya itu, air liur juga dianggap mampu menjaga gigi dari asam dan bakteri yang bisa menyebabkan gigi berlubang.

2. Menjaga kesehatan mulut

Selain baik untuk gigi, khasiat garam bambu Korea juga berpotensi menjaga kesehatan mulut secara keseluruhan.

Menurut sebuah studi yang dimuat dalam The Kaohsiung Journal of Medical Sciences, garam bambu menunjukkan kemampuannya dalam mengatasi peradangan kronis, sariawan, gingivitis, dan penyakit periodontal (jaringan penyangga gigi) lainnya.

Manfaat garam bamboo ini dipercaya berasal dari sifat antiradang dan antimikroba yang dikandungnya.

3. Kaya akan mineral

Garam bambu Korea diklaim mengandung lebih dari 60 mineral. Bagi Anda yang belum tahu, mineral adalah mikronutrien yang penting untuk kesehatan tubuh.

Beberapa merek garam bambu mencantumkan kandungan mineral, seperti kalsium, fosfor, magnesium, hingga kalium, yang memiliki fungsi penting untuk kesehatan.

Berbagai mineral ini dipercaya terserap oleh garam saat proses pemanggangan di dalam bambu.

Baca juga : Sayuran Penurun Kolesterol Tinggi

4. Meredakan sakit tenggorokan

Sifat antiradang yang dimiliki garam bambu berpotensi membantu Anda meredakan sakit tenggorokan.

Pasalnya, sakit tenggorokan disebabkan oleh area yang meradang dan infeksi di sekitar tenggorokan.

Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda bisa berkumur dengan garam bambu untuk membantu meredakan sakit tenggorokan dan kulit kemerahan di sekitarnya.

Tidak hanya itu, garam bambu juga dipercaya dapat meredakan nyeri dan mengontrol dahak.

5. Baik untuk kulit

Garam bambu juga dipercaya baik untuk kesehatan kulit. Jenis garam ini dinilai bisa mencegah infeksi kulit.

Untuk merasakan manfaat ini, Anda bisa berendam di dalam air yang dicampur dengan garam bambu.

Selain bisa mencegah infeksi kulit, garam bambu pun diyakini dapat membuat kulit lebih lembut dan mencegah penyakit kulit seperti eksim.

Meskipun diklaim memiliki manfaat untuk kesehatan, terdapat efek samping dari garam bambu yang perlu diperhatikan, di antaranya:

Garam bambu berpotensi mengandung arsenik. Maka dari itu, Anda disarankan untuk tidak mengonsumsinya terlalu berlebihan karena bisa menyerap racun ini ke dalam tubuh.

Ada kemungkinan garam bambu bisa menyebabkan terganggunya sekresi hormon. Itulah sebabnya Anda disarankan untuk mengonsumsinya dalam porsi yang tepat dan tidak untuk jangka panjang.

Rasa asin pada garam bambu dianggap mampu meningkatkan tekanan darah. Penderita hipertensi (tekanan darah tinggi) sebaiknya menghindari mengonsumsi garam terlalu banyak.

Wanita hamil disarankan untuk menghindari garam bambu karena dianggap bisa menyebabkan pergelangan kaki bengkak.

Perlu diingat juga bahwa berbagai manfaat garam bambu di atas masih perlu dikaji lebih lanjut kebenarannya. Oleh karena itu, ada baiknya Anda berkonsultasi dulu pada dokter sebelum mencoba garam bambu, apalagi untuk mengatasi kondisi medis tertentu.

Jangan lupa gunakan selalu minyak Kutus Kutus untuk mengatasi berbagai macam penyakit, silahkan pesan disini sekarang  dan rasakan khasiatnya !

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *